Kawasan industri di Bogor menjadi salah satu area penting bagi perkembangan ekonomi di wilayah itu. Dengan letaknya yang strategis, Bogor telah menjadi rumah bagi berbagai industri yang beroperasi dalam skala kecil hingga besar.
Artikel ini akan membahas beberapa perusahaan yang berada di kawasan industri Bogor. Mari simak ulasannya!
Perusahaan yang berada di Kawasan Industri Bogor
Perlu diketahui, kawasan industri adalah sebuah kawasan yang menjadi tempat pemusatan kegiatan industri. kawasa ini umumnya dilengkapi dengan sarana dan prasarana penunjang yang dikembangkan dan dikelola oleh perusahaan kawasan industri.
Di Bogor, kawasan industri berada di Sentul, Kecamatan Babakan Madang. Di kawasan ini, terdapat beberapa perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur, makanan dan minuman, transportasi, dan lain sebagainya.
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa perusahaan yang berada di kawasan industri Bogor:
- PT. Goodyear Indonesia
PT Goodyear Indonesia Tbk merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang otomotif. Perusahaan ini memproduksi ban kendaraan, bantalan telapak, kuda, dan mendistribusikan klem untuk kaleng.
PT Goodyear Indonesia teletak di Jalan Pemuda Nomor 27, Tanah Sareal RT 01/RW 07, Kb. Pedes, Tanah Sereal, Bogor. Jam operasional perusahaan ini yakni mulai pukul 08.00-17.00 WIB.
2. PT Bright Foods International
Perusahaan ini bergerak di bidang distribusi salah satu produk makanan hewan. Pabrik yang berada di kawasan Industri Bogor ini sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun.
PT Bright Foods International terletak di Jalan Olympic Raya B1-B2, Kawasan Industri Sentul, Kelurahan Sentul, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat.
3. PT Restu Ibu Pusaka
PT. Restu Ibu Pusaka adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa transportasi. Perusahaan ini merupakan anak usaha Bluebird.
Berdiri sejak 8 Februari 1982, peruaahaan ini memproduksi karoseri bus, baik besar, medium, maupun kecil, serta kendaraan khusus.
Untuk lokasinya, PT. Restu Ibu Pusaka terletak di Jalan Raya Citeureup KM 2,5 Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat.
4. PT Nipress Tbk
PT. Nipress Tbk juga termasuk perusahaan yang berada di kawasan industri Sentul, Bogor. Perusahaan ini bergerak di bidang manufaktur dan memproduksi baterai.
Produk baterai yang diproduksi oleh PT. Nipress cukup bervariasi dan dapat digunakan untuk segala keperluan kegiatan terkait.
PT. Nipress Tbk berada di Jalan Raya Narogong KM 26 Cileungsi, Kelapa Nunggal, Bogor, Jawa Barat.
5. PT. Indo Kordsa Tbk
PT. Indo Kordsa Tbk merupakan salah satu unit usaha Kordsa Group. Perusahaan ini berfungsi sebagai pemasok utama bahan yang digunakan untuk menguatkan ban premium.
Artinya, perusahaan ini bergerak pada bidang otomotif dan menjadi produsen kain ban pertama di Asia Tenggara. Proses produksi yang dilakukan oleh PT. Indo Kordsa Tbk sudah menggunakan tenaga surya.
PT. Indo Kordsa Tbk terletak di Jalan Pahlawan, Karang Asem Timur, Citeureup, Bogor, Jawa Barat.
6. PT. Galenium Pharmasia Laboratories
PT. Galenium Pharmasia Laboratories merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri obatan-obatan dan termasuk salah satu perusahaan farmasi paling besar di Indonesia.
PT Galenium membuat dan mengembangkan berbagai produk kesehatan seperti produk kesehatan kulit wajah dan tubuh, laksatif, hemoriud, diare, penurun demam, saluran penapasan, otot dan sendi, pembuluh darah dan syaraf, suplemen dan multivitamin, mual dan mudah, serta produk kesehatan untuk area kewanitaan.
PT Galenium Pharmasia Laboratories terletak di Jalan Raya Bogor, Cijujung, Sukaraja, Bogor, Jawa Barat. Demikian informasi tentang perusahaan yang berada di kawasan perusahaan industri Bogor. Semoga bermanfaat!